JANGAN MENYEKUTUKAN
ALLAH
Oleh: Drs. H. M.
Yusron Hadi, M.M.

1. Al-Quran surah Al-Ana’am
(surah ke-6) ayat 100.
وَجَعَلُوا لِلَّهِ شُرَكَاءَ الْجِنَّ وَخَلَقَهُمْ
ۖ وَخَرَقُوا لَهُ بَنِينَ وَبَنَاتٍ بِغَيْرِ عِلْمٍ ۚ سُبْحَانَهُ وَتَعَالَىٰ عَمَّا
يَصِفُونَ
Dan mereka
(orang-orang musyrik) menjadikan jin itu sekutu bagi Allah, padahal Allah yang
menciptakan jin-jin itu, dan mereka berbohong (dengan berkata), "Bahwa
Allah mempunyai anak pria dan wanita", tanpa (berdasar) ilmu pengetahuan.
Maha Suci Allah dan Maha Tinggi dari sifat-sifat yang mereka berikan.
2. Al-Quran surah Al-Ana’am
(surah ke-6) ayat 101.
بَدِيعُ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ
ۖ أَنَّىٰ يَكُونُ لَهُ وَلَدٌ وَلَمْ تَكُنْ لَهُ صَاحِبَةٌ ۖ وَخَلَقَ كُلَّ شَيْءٍ
ۖ وَهُوَ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيمٌ
Dia Pencipta langit
dan bumi. Bagaimana Dia mempunyai anak padahal Dia tidak mempunyai istri? Dia
menciptakan segala sesuatu dan Dia mengetahui segala sesuatu.
3. Al-Quran surah Al-Ana’am
(surah ke-6) ayat 102.
ذَٰلِكُمُ اللَّهُ رَبُّكُمْ ۖ لَا إِلَٰهَ إِلَّا هُوَ ۖ
خَالِقُ كُلِّ شَيْءٍ فَاعْبُدُوهُ ۚ وَهُوَ عَلَىٰ كُلِّ شَيْءٍ وَكِيلٌ
Itulah Allah, Tuhanmu, tidak ada tuhan
(yang berhak disembah) selain Dia; Pencipta segala sesuatu, maka sembah Dia,
dan Dia Pemelihara segala sesuatu.
4. Al-Quran surah Al-Ana’am
(surah ke-6) ayat 103.
لَا تُدْرِكُهُ الْأَبْصَارُ وَهُوَ يُدْرِكُ الْأَبْصَارَ
ۖ وَهُوَ اللَّطِيفُ الْخَبِيرُ
Dia tidak dapat dicapai oleh penglihatan
mata, sedangkan Dia dapat melihat segala penglihatan itu dan Dia Yang Maha
Halus lagi Maha Mengetahui.
5. Asbabun nuzul
(penyebab turunnya) surah Al-An’am (surah ke-6) ayat 100-103.
1) Ibnu Abbas menjelaskan
ayat ini turun berkenaan dengan kaum musyrik yang menjadikan jin sebagai sekutu
Allah.
2) Mereka ditanya,”Bagaimana
mungkin kalian beribadah kepada jin, sedangkan kalian menyembah berhala.”
3) Mereka menjawab,”Kami
bukan menyembah berhala, tetapi dengan menghadap berhala, berarti kami taat
kepada jin.”
4) Kaum Nasrani menganggap
Nabi Isa adalah anak Allah.
5) Kaum Yahudi menganggap
malaikat adalah anak wanita Allah.
6) Kemudian turun ayat 100-103
ini untuk membantahnya.
6. Orang Yahudi
mengatakan Uzair adalah putra Allah.
7. Orang musyrik
mengatakan malaikat adalah anak wanita Allah.
8. Orang Yahudi dan
musyrik mengatakan demikian karena kebodohan mereka.
Daftar Pustaka
1. Hatta, DR. Ahmad.
Tafsir Quran Per Kata, Dilengkapi dengan Asbabun Nuzul dan Terjemah. Penerbit
Pustaka Maghfirah, Jakarta 2011.
2. Al-Quran Digital,
Versi 3.2. Digital Qur’an Ver 3.2.
3. Tafsirq.com online.
0 comments:
Post a Comment