Sunday, April 19, 2020

4209. NAJIKH INGIN TOWER MUHAMMDIYAH


NAJIKH INGIN TOWER MUHAMMADIYAH
Oleh: Drs. H. M. Yusron Hadi, M.M

1.    Nadjikh Ingin Bangun Muhammadiyah Tower.
2.    Nadjikh ingin membangun Muhammadiyah Tower diungkapkan Sekretaris Majelis Ekonomi dan Kewirausahaan Pimpinan Pusat Muhammadiyah Mukhaer Pakkana.
3.    PWMU.CO – Wafatnya Ketua Majelis Ekonomi dan Kewirausahaan (MEK) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah periode 2015-2020 Ir Mohammad Nadjikh, Jumat (17/4/2020) meninggalkan duka mendalam para koleganya.
4.    Salah satunya Mukhaer Pakkana.
5.    Dihubungi PWMU.CO Jumat (17/4/2020) Mukhaer Pakkana mengungkap rasa sedihnya mendengar kabar duka mendadak.
6.    “Orang seperti Pak Nadjikh langka. Pengusaha besar seperti beliau jarang di Muhammadiyah.
7.    Beliau selalu memotivasi kami di MEK PP Muhammadiyah.
8.    Di Jaringan Saudagar Muhammadiyah (JSM) beliau terdepan.
9.    Kalau ada pelatihan kewirausahaan di manapun beliau berusaha hadir  memotivasi.
10. Muhammadiyah kehilangan saudagar sekaligus tokoh.
11. “Bukan tokoh biasa, tetapi tokoh saudagar.
12. Rekam jejaknya mulai dari bawah.
13. Beliau bukan anak konglomerat, tetapi anak nelayan kecil,” ujarnya.

A.   Ada 3 Gagasan Besar Nadjikh.
1.    Beberapa gebrakan besar dilakukan Nadjikh saat menjabat Ketua MEK PP Muhammadiyah.
2.    Ke-1: Mengorganisasi JSM.
1)    Betul-betul memotivasi.
2)    Kalau disebut JSM beliau pasti sangat semangat men-support,” jelasnya.
3)    Nadjikh contoh atau prototype JSM.
4)    “Jadi agak mudah mempengaruhi karena beliau pelaku bisnis.
5)    Sehingga gairah saudagar Muhammadiyah di daerah sangat terlihat.
6)    Di mana-mana ada semangat anak muda menjadi saudagar,” terangnya.
7)    Kalau ada kunjungan ke daerah, beliau pasti meminta teman JSM setempat berkumpul untuk memotivasi mereka.
8)    Karena sudah terbukti beliau juga pedagang.
9)    Tidak sekadar bicara tetapi memang ada bukti.

3.    Ke-2: Membuat regulasi Badan Usaha Milik Muhammadiyah (BUMM).
1)    Beliau tokoh pembuatan regulasi BUMM.
2)    Masih banyak perusahaan Muhammadiyah jalan sendiri-sendiri.
3)    Beliau membentuk tim regulasi,” paparnya.

4.    Ke-3: Muhammadiyah Tower
1)    Nadjikh ingin membangun Muhammadiyah Tower.
2)    Ini gagasan besar belum terwujud.
3)    Semacam gedung pencakar langit Muhammadiyah, di tengah Kota Jakarta.
4)    Saya 6 kali mencari lahan dengan beliau di Jakarta, tetapi belum dapat,” jelasnya.
5)    “Menurut beliau Muhammadiyah Tower adalah citra Muhammadiyah dan  dakwah Muhammadiyah.
6)    Di dalamnya ada semacam Muhammadiyah Business Center,” sambungnya.

5.    Bagi Mukhaer Pakkana, wafatnya Nadjikh kehilangan besar bagi Muhammadiyah.
6.    Kehilangan saudagar Muhammadiyah reputasi internasional.
7.    “MEK PP Muhammadiyah segera mengadakan rapat JSM.
8.    Kita ingin mewujudkan gagasan besar Muhammadiyah Tower,” tuturnya.
9.    Nadjikh ingin membangun Muhammadiyah Tower.
10. Semoga segera terwujud.
(Sumber: internet)


Related Posts:

0 comments:

Post a Comment