TAFSIR
AL-QURAN TEMATIK
Oleh:
Drs. H. M. Yusron Hadi, M.M.

A. Tafsir
Al-Quran metode tematik (maudhui).
1. Metode
adalah cara teratur yang digunakan untuk melaksanakan suatu pekerjaan agar
tercapai sesuai dengan yang dikehendaki.
2. Tafsir
metode “maudhui” (tematik) adalah suatu metode penafsiran Al-Quran dengan cara
para mufasir berupaya mengumpulkan ayat Al-Quran dari berbagai surah yang
memiliki tema sama, sehingga mengarah kepada
pengertian dan tujuan sama.
B. Urutan
langkah tafsir ayat Al-Quran metode “maudhui” (tematik):
1. Menetapkan
tema yang akan dibahas.
2. Menghimpun
ayat Al-Quran berkaitan dengan tema yang dibahas.
3. Menyusun
runtutan ayat Al-Quran sesuai waktu turunnya dan “asbabun nuzulnya” (penyebab
turunnya).
4. Memahami
korelasi ayat Al-Quran dalam surahnya.
5. Menyusun
pembahasan dalam kerangka yang sempurna (outline).
6. Melengkapi
pembahasan dengan hadis relevan dengan tema bahasan.
7. Mempelajari
ayat Al-Quran keseluruhan dengan menghimpun ayat yang punya pengertian sama.
8. Mengompromikan
ayat Al-Quran “am” (umum) dan “khash” (khusus), ayat “mutlak” (utuh) dan “muqayyad” (terikat), atau
ayat yang pada lahirnya bertentangan, sehingga
bertemu dalam satu muara, tanpa perbedaan atau pemaksaan.
C. Keunggulan
tafsir metode “maudhui” (tematik):
1. Menghindari
problem atau kelemahan metode lain.
2. Menafsirkan
ayat Al-Quran dengan ayat Al-Quran atau hadis Nabi yang merupakan cara terbaik
dalam menafsirkan ayat Al-Quran.
3. Menghasilkan
kesimpulan gampang dipahami, karena membawa kepada petunjuk Al-Quran, tanpa
pembahasan bertele-tele.
4. Dapat
membuktikan Al-Quran mampu memberi pedoman dalam mengatasi masalah kehidupan
sehari-hari.
5. Mampu
membuktikan dan menunjukkan keistimewaan Al-Quran.
6. Menunjukkan
tidak ada ayat-ayat Al-Quran saling bertentangan.
7. Membuktikan
Al-Quran sesuai dengan perkembangan sains dan teknologi serta tidak
bertentangan dengan perkembangan zaman.
Daftar
Pustaka
1. Shihab,
M.Quraish. Lentera Hati. Kisah dan Hikmah Kehidupan. Penerbit Mizan, 1994.
2. Shihab,
M.Quraish. E-book Membumikan Al-Quran.
3. Al-Quran
Digital, Versi 3.2. Digital Qur’an Ver 3.
4. Tafsirq.com
online
0 comments:
Post a Comment