PENGHANCURAN BERHALA UZZA
Oleh: Drs. H. M. Yusron Hadi, M.M.

Beberapa orang bertanya,”Mohon dijelaskan tentang penghancuran berhala
Uzza?” Syekh Syafiyurrahman menjelaskannya.
1. Al-Quran surah An-Najm (surah ke-53) ayat
19-23.
Maka apakah patut kamu (hai orang-orang musyrik) menganggap Lata dan Uzza
dan Manah yang ketiga, yang paling
terkemudian (sebagai anak perempuan Allah)? Apakah (patut) untukmu (anak) laki-laki dan untuk Allah (anak)
perempuan? Yang demikian itu
tentulah suatu pembagian yang tidak adil. Itu tidak lain hanyalah nama-nama yang kamu dan bapak-bapakmu
mengada-adakannya; Allah tidak menurunkan suatu keterangan pun untuk
(menyembah) nya. Mereka tidak lain hanya mengikuti sangkaan-sangkaan, dan apa
yang diinginkan oleh hawa nafsu mereka, dan sesungguhnya telah datang petunjuk
kepada mereka dari Tuhan mereka.
2. Pada tahun ke-10 Hijriah Rasulullah
bersama 10.000 tentara Islam berangkat dari Madinah ke Mekah, pemimpin
sementara kota Madinah adalah Abu Ruhm Ghifari.
3. Rasululah membagi pasukan Islam menjadi
tiga kelompok di Dzu Tuwa.
1) Komandan Khalid bin Walid memimpin
pasukan sayap kanan bersama Bani Aslam, Sulaim, Ghifari, Muzainah, Juhinah, dan
lainnya, mereka masuk Mekah melewati dataran rendah. Rasulullah bersabda,”JIka
ada orang Quraisy yang menghalangi, maka perangi mereka dan tunggulah aku di
bukit Safa.”
2) Komandan Zubair bi Awwan memimpin pasukan
sayap kiri dengan membawa bendera Rasulullah bertulisan “Lailahaillallah
Muhammad Rasulullah”, mereka masuk Mekah melewati dataran tinggi dari arah
Kada. Rasulullah bersabda,”Tancapkan bendera ini di Al-Hajun dan jangan
meninggalkan tempat itu sampai aku tiba di sana.”
3) Komandan Abu Ubaidah memimpin pasukan
tanpa membawa senjata masuk Mekah melewati tengah lembah, mereka berada di
depan Rasulullah.
4. Rasulullah dan pasukan Islam berhasil
menguasai kota Mekah dengan damai tanpa perlawanan yang berarti.
5. Rasulullah memcium Hajar Aswad, tawaf
mengelilingi Kakbah, sambil memegang sebuah busur panah.
6. Rasulullah tawaf menunggang unta dan
tidak memakai kain ihram, beliau menunjuk dengan busur panahnya ke arah 360
berhala sambil mengucapkan ayat-ayat Al-Quran.
1) Al-Quran
surah Al-Isra (surah ke-17) ayat 81.
وَقُلْ جَاءَ الْحَقُّ وَزَهَقَ الْبَاطِلُ ۚ
إِنَّ الْبَاطِلَ كَانَ زَهُوقًا
Dan katakan: "Yang benar telah datang dan yang batil telah
lenyap". Sesungguhnya yang batil itu adalah sesuatu yang pasti lenyap.
2) Al-Quran
surah Saba (surah ke-34) ayat 49
قُلْ جَاءَ الْحَقُّ وَمَا يُبْدِئُ الْبَاطِلُ
وَمَا يُعِيدُ
Katakan:
"Kebenaran telah datang dan yang batil itu tidak akan memulai dan tidak
(pula) akan mengulangi".
7. Seketika itu pula semua berhala tersebut
berjatuhan di hadapan beliau.
8. Rasulullah memerintahkan Usman bin Talhah
untuk membuka pintu Kakbah, lalu Rasulullah masuk ke dalam Kakbah.
1. Gambar latta

2. Gambar uzza

Advertisements
Daftar Pustaka
1. Rasjid, Sulaiman. Fikih Islam (Hukum
Fikih Lengkap). Penerbit Sinar Baru
Algensindo, cetakan ke-80, Bandung, 2017.
2. Tuntunan Manasik Haji dan Umrah, 2018,
Departemen Agama RI
3. Doa dan Zikir Manasik Haji dan Umrah,
2018, Departemen Agama RI
4. Doa-Doa Pilihan Manasik Haji dan Umrah, 2018,
Departemen Agama RI
5. Haji, Umrah, dan Ziarah, 1425 H, Dicetak
dan diterbitkan oleh Kerajaan Arab Saudi.
6. Al-Quran Digital, Versi 3.2. Digital
Qur’an Ver 3.
7. Tafsirq.com online Daftar Pustaka
Keterangan gambar
1.











0 comments:
Post a Comment