RUMAH
HARUS SELALU BERSIH
Oleh:
Drs. H. M. YusronHadi, M.M.

A. No
place like home.
1. Tidak
tempat yang seperti rumah.
2. Tidak
ada tempat lain yang bisa menggantikan posisi rumah.
3. Rumah
adalah tempat yang dapat dipakai orang dan keluarganya untuk melindungi diri dari
kebiasaan masyarakat.
4. Rumah
adalah tempat orang dan keluarganya dapat melepaskan diri dari ikatan masyarakat
sehingg tubuhnya bisa istirahat dan jiwanya bisa tenang.
5. Allah
berfirman,”Allah menjadikan untukmu rumah sebagai tempat tinggal”.
6. Al-Quran
surah An-Nahl (surah ke-16) ayat 80.
وَٱللَّهُ جَعَلَ لَكُم مِّنۢ بُيُوتِكُمْ
سَكَنًا وَجَعَلَ لَكُم مِّن جُلُودِ ٱلْأَنْعَٰمِ بُيُوتًا تَسْتَخِفُّونَهَا
يَوْمَ ظَعْنِكُمْ وَيَوْمَ إِقَامَتِكُمْ ۙ وَمِنْ أَصْوَافِهَا وَأَوْبَارِهَا
وَأَشْعَارِهَآ أَثَٰثًا وَمَتَٰعًا إِلَىٰ حِينٍ
Dan Allah menjadikan bagimu rumah-rumahmu sebagai tempat tinggal dan Dia menjadikan bagimu rumah-rumah (kemah-kemah) dari kulit hewan ternak yang kamu merasa ringan (membawa) nya di waktu kamu berjalan dan waktu kamu bermukim dan (dijadikan-Nya pula) dari bulu domba, bulu unta dan bulu kambing, alat-alat rumah tangga dan perhiasan (yang kamu pakai) sampai waktu (tertentu).
Dan Allah menjadikan bagimu rumah-rumahmu sebagai tempat tinggal dan Dia menjadikan bagimu rumah-rumah (kemah-kemah) dari kulit hewan ternak yang kamu merasa ringan (membawa) nya di waktu kamu berjalan dan waktu kamu bermukim dan (dijadikan-Nya pula) dari bulu domba, bulu unta dan bulu kambing, alat-alat rumah tangga dan perhiasan (yang kamu pakai) sampai waktu (tertentu).
7. Rasulullah
bersabda,”Ada 4 hal yang membawa kebahagiaan, yaitu wanita salihah, rumah luas,
tetangga baik, dan kendaraan yang enak.”
8.
Rasulullah
sering berdoa,”Ya Allah, ampuni dosaku, luaskan rumahku, dan beri berkah dalam
rezekiku.”
9.
Sahabat
bertanya,”Ya Rasulullah, mengapa engkau sering membaca doa ini?”
10. Rasulullah bersabda,”Apakah
ada sesuatu lain yang kamu cintai?”.
11. Rasulullah memerintahkan agar rumah
umat lslam selalu bersih dan rapi, agar tampak syiar Islam yang dapat
membedakan dengan orang lain.
12. Rasulullah bersabda,”Sesungguhnya
Allah Maha Baik dan suka kepada yang baik. Allah Maha Maha Bersih dan suka
kepada yang bersih. Allah Maha Mulia dan suka kepada yang mulia. Allah Maha Dermawan
dan suka kepada dermawan. Oleh karena itu, bersihkan halaman rumahmu, jangan menyerupai
orang-orang Yahudi.”
Daftar
Pustaka.
1. Qardhawi,
Syekh Muhammad Yusuf Qardhawi. Halal dan Haram dalam Islam. Alih bahasa: H.
Mu'ammalHamidy. Penerbit: PT. Bina Ilmu, 1993.
2. Al-Quran
Digital, Versi 3.2. Digital Qur’an Ver 3.2
3. Tafsirq.com
online.
0 comments:
Post a Comment