Saturday, July 27, 2019

2785. AL-QURAN DAN ILMU


AL-QURAN DAN ILMU
Oleh: Drs. HM. Yusron Hadi, M.M.

      Beberapa orang bertanya,”Mohon dijelaskan posisi Al-Quran dalam perkembangan ilmu?” Profesor Quraish Shihab menjelaskannya.
1.    Kata “ilmu” (ilm) dalam Al-Quran ditemukan dalam berbagai bentuk dan artinya  sebanyak 854 kali.
2.    Kata “ilm” dapat diartikan “proses pencapaian pengetahuan dan objek pengetahuan.”
3.    Al-Quran surah Al-Baqarah (ke-2) ayat 31.

وَعَلَّمَ آدَمَ الْأَسْمَاءَ كُلَّهَا ثُمَّ عَرَضَهُمْ عَلَى الْمَلَائِكَةِ فَقَالَ أَنْبِئُونِي بِأَسْمَاءِ هَٰؤُلَاءِ إِنْ كُنْتُمْ صَادِقِينَ



      Dan Allah mengajarkan kepada Adam nama-nama (benda-benda) seluruhnya, kemudian mengemukakannya kepada para malaikat lalu berfirman,”Sebutkan kepada-Ku nama benda-benda itu jika kamu memang benar.” Mereka menjawab, “Maha Suci Engkau, tidak ada yang kami ketahui selain dari yang telah Engkau ajarkan kepada kami. Sesungguhnya Engkau Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana.”
4.    Seminar Internasional Pendidikan Islam di Mekah tahun 1977 telah mengklasifikasikan ilmu menjadi dua kategori.
1)    Ilmu abadi.
Yaitu ilmu yang berdasarkan wahyu Allah yang terdapat dalam Al-Quran, hadis Nabi, dan segala yang bersumber darinya.
2)    Ilmu yang dicari.
Yaitu ilmu sains kealaman dan terapannya yang dapat berkembang asalkan tidak bertentangan dengan ajaran Islam sebagai sumber nilai.
5.    Para ahli Islam berpendapat bahwa ilmu menurut Al-Quran mencakup segala macam pengetahuan yang berguna bagi manusia dalam kehidupannya pada masa kini maupun masa depan.
6.    Filosof non-Islam berpendapat satu-satunya yang menjadi tumpuan perhatian sains mutakhir adalah alam materi.
7.    Perbedaan ajaran Al-Quran dengan sains versi ilmuwan Barat adalah:
1)    Al-Quran menyatakan bahwa objek ilmu melewati batas-batas di luar alam materi.
2)    Sedangkan  ilmuwan Barat menilai sains hanya menyangkut alam materi saja.
8.    Al-Quran menganjurkan untuk mengadakan observasi dan eksperimen, serta menyarankan menggunakan akal dan intuisi (daya/kemampuan mengetahui atau memahami sesuatu tanpa dipikirkan atau dipelajari).

9.    Al-Quran surah Al-Ankabut (surah ke-29) ayat 20.

قُلْ سِيرُوا فِي الْأَرْضِ فَانْظُرُوا كَيْفَ بَدَأَ الْخَلْقَ ۚ ثُمَّ اللَّهُ يُنْشِئُ النَّشْأَةَ الْآخِرَةَ ۚ إِنَّ اللَّهَ عَلَىٰ كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ

     Katakan, “Berjalanlah di (muka) bumi, perhatikan bagaimana Allah menciptakan (manusia) dari permulaannya, kemudian Allah menjadikannya sekali lagi. Sesungguhnya Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu.”

10. Al-Quran surah An-Nahl (surah ke-16) ayat 78.

وَاللَّهُ أَخْرَجَكُمْ مِنْ بُطُونِ أُمَّهَاتِكُمْ لَا تَعْلَمُونَ شَيْئًا وَجَعَلَ لَكُمُ السَّمْعَ وَالْأَبْصَارَ وَالْأَفْئِدَةَ ۙ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُونَ

      Allah mengeluarkanmu dari perut ibumu dalam keadaan tidak mengetahui sesuatu pun. Allah memberimu pendengaran, penglihatan dan hati, agar kamu bersyukur.
11. Al-Quran menyatakan terdapat realitas lain yang tidak dapat dijangkau oleh pancaindera manusia, sehingga tidak mungkin dapat dilakukan observasi/eksperimen oleh manusia.
12. Observasi ialah peninjauan secara cermat, dan eksperiman adalah percobaan bersistem dan berencana untuk  membuktikan kebenaran suatu teori.

13. Al-Quran surah Al-Haqqah (surah ke-69) ayat 38-39.


فَلَا أُقْسِمُ بِمَا تُبْصِرُونَ وَمَا لَا تُبْصِرُونَ

       Maka Aku bersumpah dengan apa yang kamu lihat. Dan dengan apa yang tidak kamu lihat.
14. Al-Quran menyatakan bahwa setan dan pengikutnya mampu melihat manusia dari suatu tempat, tetapi sebaliknya manusia tidak dapat melihat setan.

15. Al-Quran surah Al-A’raf( surah ke-7) ayat 27.


يَا بَنِي آدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطَانُ كَمَا أَخْرَجَ أَبَوَيْكُمْ مِنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْآتِهِمَا ۗ إِنَّهُ يَرَاكُمْ هُوَ وَقَبِيلُهُ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْ ۗ إِنَّا جَعَلْنَا الشَّيَاطِينَ أَوْلِيَاءَ لِلَّذِينَ لَا يُؤْمِنُونَ


      Wahai anak Adam, jangan sampai kamu ditipu setan, sebagaimana setan telah mengeluarkan kedua ibu bapakmu dari surga. Dia melepaskan pakaiannya untuk memperlihatkan auratnya. Sesungguhnya setan dan pengikutnya melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan pemimpin bagi orang yang tidak beriman.
16. Wilayah ilmuwan adalah dunia empiris (berdasarkan pengalaman) terutama yang diperoleh dari penemuan, percobaan, dan pengamatan, yang telah dilakukan.
17. Tetapi terdapat realitas lain yang tidak diketahui oleh para ilmuwan, karena tidak berada dalam dunia empiris.
18. Para ilmuwan tidak boleh mengatasnamakan ilmu untuk menolak “dunia lain”, karena wilayah mereka hanya wilayah empiris.
19. Banyak konsep abstrak yang digunakan imuwan yang tidak ada dalam dunia materi.
20. Misalnya berat jenis benda, atau bentuk akar dalam matematika, dan banyak hal yang dapat terlihat potensinya, tetapi tidak dapat dijangkau hakikatnya, seperti cahaya.
21. Hal ini membuktikan keterbatasan ilmu manusia.
22. Kebanyakan manusia hanya mengetahui fenomena, tetapi mereka tidak mampu menjangkau fenomena (hal yang dapat disaksikan pancaindra dan dapat diterangkan serta dinilai secara ilmiah), seperti fenomena gejala alam. 

23. Al-Quran surah Al-Isra (surah ke-17) ayat 85.


وَيَسْأَلُونَكَ عَنِ الرُّوحِ ۖ قُلِ الرُّوحُ مِنْ أَمْرِ رَبِّي وَمَا أُوتِيتُمْ مِنَ الْعِلْمِ إِلَّا قَلِيلًا
    
      Dan mereka bertanya kepadamu tentang roh. Katakan,”Roh itu termasuk urusan Tuhan-ku, dan tidaklah kamu diberi pengetahuan melainkan sedikit.”

24.  Al-Quran surah Ar-Rum (surah ke-30) ayat 7.

يَعْلَمُونَ ظَاهِرًا مِنَ الْحَيَاةِ الدُّنْيَا وَهُمْ عَنِ الْآخِرَةِ هُمْ غَافِلُونَ

      Mereka hanya mengetahui yang lahir (saja) dari kehidupan dunia; sedangkan mereka lalai tentang (kehidupan) akhirat.
25. Pengertian “ilmu” dalam tulisan ini terbatas pada pemahaman sempit tersebut.
26. Dengan kata lain dalam pengertian “sains” yang meliputi pengungkapan “sunatullah” tentang alam semesta (hukum Allah yang berlaku di alam semesta), dengan perumusan hipotesis yang memungkinkan seseorang dapat memprediksi  peristiwa alamiah dalam kondisi tertentu.
27. Al-Quran menjelaskan di balik alam semesta, terdapat Tuhan yang wujud-Nya dirasakan di dalam diri manusia, tanda wujud-Nya akan diperlihatkan-Nya melalui pengamatan dan penelitian manusia sebagai bukti kebenaran Al-Quran.

28. Al-Quran surah Fushilat (surah ke-41) ayat 53.


سَنُرِيهِمْ آيَاتِنَا فِي الْآفَاقِ وَفِي أَنْفُسِهِمْ حَتَّىٰ يَتَبَيَّنَ لَهُمْ أَنَّهُ الْحَقُّ ۗ أَوَلَمْ يَكْفِ بِرَبِّكَ أَنَّهُ عَلَىٰ كُلِّ شَيْءٍ شَهِيدٌ
      Kami akan memperlihatkan kepada mereka tanda-tanda (kekuasaan) Kami di segenap ufuk dan pada diri mereka sendiri, sehingga jelaslah bagi mereka bahwa Al Qur'an itu adalah benar. Dan apakah Tuhanmu tidak cukup (bagi kamu) bahwa sesungguhnya Dia menyaksikan segala sesuatu?

29. Al-Quran surah Al-Baqarah (surah ke-2) ayat 164.

إِنَّ فِي خَلْقِ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ وَاخْتِلَافِ اللَّيْلِ وَالنَّهَارِ وَالْفُلْكِ الَّتِي تَجْرِي فِي الْبَحْرِ بِمَا يَنْفَعُ النَّاسَ وَمَا أَنْزَلَ اللَّهُ مِنَ السَّمَاءِ مِنْ مَاءٍ فَأَحْيَا بِهِ الْأَرْضَ بَعْدَ مَوْتِهَا وَبَثَّ فِيهَا مِنْ كُلِّ دَابَّةٍ وَتَصْرِيفِ الرِّيَاحِ وَالسَّحَابِ الْمُسَخَّرِ بَيْنَ السَّمَاءِ وَالْأَرْضِ لَآيَاتٍ لِقَوْمٍ يَعْقِلُونَ

      Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, silih bergantinya malam dan siang, bahtera yang berlayar di laut membawa apa yang berguna bagi manusia, dan apa yang Allah turunkan dari langit berupa air, lalu dengan air itu Allah hidupkan bumi sesudah mati (kering) –nya. Dia sebarkan di bumi itu segala jenis hewan, dan pengisaran angin dan awan yang dikendalikan antara langit dan bumi. Sungguh (terdapat) tanda-tanda (keesaan dan kebesaran Allah) bagi kaum yang memikirkan.”

30.  Al-Quran surah Fushshilat (surah ke-41) ayat 53.


      Kami akan memperlihatkan kepada mereka tanda-tanda (kekuasaan) Kami di segenap ufuk dan pada diri mereka sendiri. Sehingga jelas bagi mereka bahwa Al-Quran benar. Apakah Tuhanmu tidak cukup (bagi kamu) bahwa sesungguhnya Allah menyaksikan segala sesuatu?
31. Al-Quran adalah wahyu Allah untuk menjelaskan hakikat wujud-Nya dengan mengaitkan dengan tujuan akhir, yaitu pengabdian kepada Allah.

32. Al-Quran surah ke51 ayat 56.


سَنُرِيهِمْ آيَاتِنَا فِي الْآفَاقِ وَفِي أَنْفُسِهِمْ حَتَّىٰ يَتَبَيَّنَ لَهُمْ أَنَّهُ الْحَقُّ ۗ أَوَلَمْ يَكْفِ بِرَبِّكَ أَنَّهُ عَلَىٰ كُلِّ شَيْءٍ شَهِيدٌ


      Aku Allah tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka menyembah-Ku.

33. Al-Quran selalu mengaitkan perintah Allah yang berhubungan dengan alam semesta dengan perintah pengenalan dan pengakuan atas kebesaran dan kekuasaan Allah.
34. Wahyu pertama Al-Quran yaitu “iqra” (bacalah) dikaitkan dengan “bismi rabbika” (dengan nama Tuhanmu).
35. Artinya ilmu bukan untuk kepentingan pribadi, regional atau nasional, dengan mengorbankan kepentingan lainnya, tetapi ilmu dikaitkan dengan nama Allah.
36. Ayat Al-Quran menggambarkan alam semesta dan seluruh isinya adalah “intelligible” (dapat dijangkau daya akal manusia).
37. Segala sesuatu yang berada di alam semesta digampangkan  oleh Allah untuk dimanfaatkan manusia.

38. Al-Quran surah Az-Zukhruf (surah ke-43) ayat 13.

۞ شَرَعَ لَكُمْ مِنَ الدِّينِ مَا وَصَّىٰ بِهِ نُوحًا وَالَّذِي أَوْحَيْنَا إِلَيْكَ وَمَا وَصَّيْنَا بِهِ إِبْرَاهِيمَ وَمُوسَىٰ وَعِيسَىٰ ۖ أَنْ أَقِيمُوا الدِّينَ وَلَا تَتَفَرَّقُوا فِيهِ ۚ كَبُرَ عَلَى الْمُشْرِكِينَ مَا تَدْعُوهُمْ إِلَيْهِ ۚ اللَّهُ يَجْتَبِي إِلَيْهِ مَنْ يَشَاءُ وَيَهْدِي إِلَيْهِ مَنْ يُنِيبُ


      Supaya kamu duduk di atas punggungnya kemudian kamu ingat nikmat Tuhanmu apabila kamu telah duduk di atasnya; dan supaya kamu mengucapkan,”Maha Suci Allah yang telah menundukkan semua ini bagi kami padahal kami sebelumnya tidak mampu menguasainya.
39. Al-Quran membenarkan bahkan mewajibkan semua usaha pengembangan sains dan teknologi, selama membawa manfaat untuk manusia.
40. Beberapa ayat Al-Quran yang berbicara tentang hakikat ilmiah yang tidak dikenal pada masa turunnya, tetapi terbukti kebenarannya di tengah perkembangan ilmu.  
41. Al-Quran surah Adz-Dzaruyat (surah ke-51) ayat 47 menjelaskan teori kosmos yang mengembang.
وَالسَّمَاءَ بَنَيْنَاهَا بِأَيْدٍ وَإِنَّا لَمُوسِعُونَ


      Dan langit itu Kami bangun dengan kekuasaan (Kami) dan sesungguhnya Kami benar-benar meluaskannya.

42. Al-Quran surah Yunus (surah ke-10) ayat 5 menjelaskan matahari bersinar dari dirinya sendiri, sedangkan bulan adalah pantulan dari cahaya matahari.

هُوَ الَّذِي جَعَلَ الشَّمْسَ ضِيَاءً وَالْقَمَرَ نُورًا وَقَدَّرَهُ مَنَازِلَ لِتَعْلَمُوا عَدَدَ السِّنِينَ وَالْحِسَابَ ۚ مَا خَلَقَ اللَّهُ ذَٰلِكَ إِلَّا بِالْحَقِّ ۚ يُفَصِّلُ الْآيَاتِ لِقَوْمٍ يَعْلَمُونَ
     
      Allah yang menjadikan matahari bersinar dan bulan bercahaya dan ditetapkan-Nya manzilah-manzilah (tempat-tempat) bagi perjalanan bulan itu, supaya kamu mengetahui bilangan tahun dan perhitungan (waktu). Allah tidak menciptakan yang demikian itu melainkan dengan hak. Dia menjelaskan tanda-tanda (kebesaran-Nya) kepada orang-orang yang mengetahui.
43. Al-Quran surah An-Namal (surah ke-27) ayat 88 tentang pergerakan bumi mengelilingi matahari, gerakan lapisan perut bumi, dan bergeraknya gunung sama dengan pergerakan awan.

وَتَرَى الْجِبَالَ تَحْسَبُهَا جَامِدَةً وَهِيَ تَمُرُّ مَرَّ السَّحَابِ ۚ صُنْعَ اللَّهِ الَّذِي أَتْقَنَ كُلَّ شَيْءٍ ۚ إِنَّهُ خَبِيرٌ بِمَا تَفْعَلُونَ

      Kamu lihat gunung-gunung itu, kamu sangka dia tetap di tempatnya, padahal ia berjalan sebagai jalannya awan. (Begitulah) perbuatan Allah yang membuat dengan kokoh tiap-tiap sesuatu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.
44. Al-Quran surah Yasin (surah ke-36)  ayat 80 tentang zat hijau daun (klorofil) yang berperan mengubah tenaga radiasi matahari menjadi tenaga kimia melalui proses fotosintesis sehingga menghasilkan energi.

الَّذِي جَعَلَ لَكُمْ مِنَ الشَّجَرِ الْأَخْضَرِ نَارًا فَإِذَا أَنْتُمْ مِنْهُ تُوقِدُونَ

      Katakan, “Dia akan dihidupkan oleh Allah yang menciptakannya kali yang pertama. Allah Maha Mengetahui segala makhluk. Allah yang menjadikan untukmu api dari kayu yang hijau, tiba-tiba kamu nyalakan (api) dari kayu itu.”

45. Al-Quran surah At-Tariq (surah ke-86) ayat 5-7 tentang manusia diciptakan dari sperma pria dan yang setelah fertilisasi (pembuahan) berdempet pada dinding rahim.

لْيَنْظُرِ الْإِنْسَانُ مِمَّ خُلِقَ خُلِقَ مِنْ مَاءٍ دَافِقٍ يَخْرُجُ مِنْ بَيْنِ الصُّلْبِ وَالتَّرَائِبِ

      Hendaklah manusia memperhatikan dari apakah dia diciptakan? Dia diciptakan dari air yang terpancar, yang keluar dari antara tulang sulbi dan tulang dada.

46. Surah Al-Alaq (surah ke-96) ayat 2.

خَلَقَ الْإِنْسَانَ مِنْ عَلَقٍ

      Allah telah menciptakan manusia dari segumpal darah.

Daftar Pustaka
1.    Shihab, M.Quraish. Lentera Hati. Kisah dan Hikmah Kehidupan. Penerbit Mizan, 1994.  
2.    Shihab, M. Quraish Shihab. Wawasan Al-Quran. Tafsir Maudhui atas Perbagai Persoalan Umat. Penerbit Mizan, 2009.
3.    Shihab, M.Quraish. E-book Membumikan Al-Quran.
4.    Al-Quran Digital, Versi 3.2. Digital Qur’an Ver 3.2
5.    Tafsirq.com online.

Keterangan gambar
1.            Mengaji di Masjid Nabawi Madinah



Related Posts:

  • 442. SETAN 1BERJIHAD MENGHADAPI SETAN (Seri ke-1) Oleh: Drs. H. M. Yusron Hadi, M.M.        Beberapa orang bertanya,”Mohon… Read More
  • 443. SETAN 2BERJIHAD MENGHADAPI SETAN (Seri ke-2) Oleh: Drs. H. M. Yusron Hadi, M.M.        Beberapa orang bertanya,”Mohon d… Read More
  • 443. SETAN 2BERJIHAD MENGHADAPI SETAN (Seri ke-2) Oleh: Drs. H. M. Yusron Hadi, M.M.        Beberapa orang bertanya,”Mohon d… Read More
  • 443. SETAN 2BERJIHAD MENGHADAPI SETAN (Seri ke-2) Oleh: Drs. H. M. Yusron Hadi, M.M.        Beberapa orang bertanya,”Mohon d… Read More
  • 442. SETAN 1BERJIHAD MENGHADAPI SETAN (Seri ke-1) Oleh: Drs. H. M. Yusron Hadi, M.M.        Beberapa orang bertanya,”Mohon… Read More

0 comments:

Post a Comment