Monday, February 19, 2018

705. UTAMA

SALAT PEKERJAAN UTAMA
Oleh: Drs. H. M. Yusron Hadi, M.M


      Beberapa orang bertanya,”Mohon dijelaskan tentang salat adalah pekerjaan umat Islam yang paling penting dan paling utama menurut agama Islam?” Ustad Sulaiman Rasjid menjelaskannya.
      Kata “salat” (menurut KBBI V) dapat diartikan “rukun Islam kedua, berupa ibadah kepada Allah, wajib dilakukan oleh setiap muslim mukalaf, dengan syarat, rukun, dan bacaan tertentu, dimulai dengan takbir dan diakhiri dengan salam”, atau ”doa kepada Allah”.
      Kata “sunah” (menurut KBBI V) dapat diartikan “jalan yang ditempuh”, “kebiasaan”, “auran agama yang didasarkan atas segala apa yang dinukilkan dari Nabi Muhammad, baik perbuatan, perkataan, sikap, maupun kebiasaan yang tidak pernah ditinggalkan”, “hadis”,  “perbuatan yang apabila dilakukan mendapat pahala dan apabila tidak dikerjakan tidak berdosa”.
      Kata “penting” menurut KBBI V dapat diartikan “utama”,”pokok”, sangat berharga”, mempunyai potensi yang menetukan (dalam pemerintahan, dan sebagainya seperti pejaat atau direktur)”.
      Kata “utama” menurut KBBI V dapat diartikan “terbaik”, “nomor satu”, “amat baik”, “lebih baik dari yang lain-lain”, “terpenting”, atau “terpokok”.
      Anas berkata bahwa Nabi Muhammad bersabda,”Sesungguhnya yang pertama difardukan oleh Allah terhadap manusia dalam urusan agama adalah salat. Dan yang pertama-tama dihitung adalah masalah salat.  Allah berfirman,’Periksalah hamba-Ku tentang salat fardunya. Jika salat fardunya sempurna, maka tulislah nilainya sempurna. Jika salat fardunya kurang, maka sempurnakan nilai salat fardunya dengan salat sunahnya’.”
      Para ulama menjelaskan bahwa salat adalah pekerjaan umat Islam yang paling penting dan paling utama, karena semua amal perbuatan umat manusia sangat ditentukan oleh nilai salatnya.
     Jika salat seorang manusia bernilai bagus, maka semua amal perbuatan seorang manusia bernilai bagus, dan sebaliknya jika salat seorang manusia bernilai jelek maka semua nilai amal perbuatan manusia bernilai jelek.
Daftar Pustaka.
1. Rasjid, Sulaiman. Fikih Islam (Hukum Fikih Lengkap).  Penerbit Sinar Baru Algensindo. Cetakan ke-80, Bandung. 2017.
2. Al-Quran Digital, Versi 3.2. Digital Qur’an Ver 3.2
3. Tafsirq.com online

Related Posts:

  • 73. ALI BIN ABI THALIBALI BIN ABI THALIB LELAKI PERTAMA MASUK ISLAM Oleh: Drs. H. Yusron Hadi, M.M. Kepala SMP Negeri 1 Balongbendo, Sidoarjo     &nbs… Read More
  • 71. NABI MENYATUKANNABI MUHAMMAD MENYATUKAN KAUM ANSAR DAN MUHAJIRIN Oleh: Drs. H. Yusron Hadi, M.M. Kepala SMP Negeri 1 Balongbendo, Sidoarjo     … Read More
  • 72 CAK NUN ANTI DEMOKRASIFelix Siauw Official: Saya nggak pernah ketemu sama Cak Nun, hanya saja suka dengan kebanyakan pandangan beliau tentang Islam dan konteksnya di Nusant… Read More
  • 71. NABI MENYATUKAN ANSAR DAN MUHAJIRINNABI MUHAMMAD MENYATUKAN KAUM ANSAR DAN MUHAJIRIN Oleh: Drs. H. Yusron Hadi, M.M. Kepala SMP Negeri 1 Balongbendo, Sidoarjo     … Read More
  • 70. 40 ISLAM PERTAMAEMPAT PULUH ORANG PEMELUK ISLAM PERTAMA Oleh: Drs. H. Yusron Hadi, M.M. Kepala SMP Negeri 1 Balongbendo, Sidoarjo      &nbs… Read More

0 comments:

Post a Comment