PERBEDAAN TAFSIR DAN
TERJEMAH
Oleh: Drs. H. M. Yusron Hadi, M.M

1.
Al-Quran adalah rahmat terbesar dari Allah untuk umat manusia.
2.
Al-Quran adalah kitab hidayah dan kitab ibadah.
3.
Al-Quran sebagai kitab ibadah, maka setiap muslim dapat beribadah
dengan Al-Quran yakni dengan membacanya sesering mungkin agar mendapat pahala
dari Allah.
4.
Al-Quran sebagai kitab hidayah, maka Al-Quran adalah sumber
petunjuk paling utama.
5.
Al-Quran adalah buku manual untuk menjawab semua masalah hidup yang
dapat membawa manusia sukses di dunia dan akhirat.
6.
Syarat agar mendapat hidayah Al-Quran, maka setiap muslim harus
melalui 3 tahap:
1)
Memahami isi Al-Quran.
2)
Menghayati isi Al-Quran.
3)
Mengamalkan isi Al-Quran.
7.
Tafsir menurut KBBI V adalah keterangan atau penjelasan tentang
ayat-ayat Al-Quran agar maksudnya lebih mudah dipahami
8. Tafsir adalah keterangan
atau penjelasan.
9.
Terjemahan adalah salinan bahasa atau alih bahasa (dari suatu
bahasa ke bahasa lain)
10. Terjemahan adalah hasil
menerjemahkan.
11. Terjemah adalah menyalin
(memindahkan) suatu bahasa ke bahasa lain.
12. Tafsir Al-Quran per kata
artinya:
1) Karya tafsir.
2) Bukan sekedar menerjemah.
3) Tidak hanya mengalihbahasakan,
tetapi juga menafsirkan kata per kata ayat Al-Quran secara ringkas.
4) Diharapkan pembaca
memahami arti dan makna setiap kata dalam Al-Quran.
5) Misalnya, surah Al-Fatihah
(surah ke-1) ayat 7.
صِرَٰطَ ٱلَّذِينَ أَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ
غَيْرِ ٱلْمَغْضُوبِ عَلَيْهِمْ وَلَا ٱلضَّآلِّينَ
(yaitu) Jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat kepada mereka; bukan (jalan) mereka yang dimurkai dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat.
(yaitu) Jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat kepada mereka; bukan (jalan) mereka yang dimurkai dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat.
6)
Kata “an-amta” artinya “yang telah Engkau beri nikmat.”
7)
Menurut para mufasir, kata “nikmat” ini adalah nikmat iman,
bukan nikmat harta benda.
8)
Sehingga tafsirnya adalah ”telah Engkau beri nikmat (iman).”
Daftar Pustaka.
1.
Ahmad Hatta, Dr. Tafsir Al-Quran Per Kata. Penerbit PT Maghfitrah,
Jakarta 2011.
2.
Al-Quran Digital, Versi 3.2. Digital Qur’an Ver 3.2
3.
Tafsirq.com online.
0 comments:
Post a Comment