RASUL
MELEMPARKAN KERIKIL PADA MUSUH
Oleh:
Drs. H. M. Yusron Hadi, M.M.
A. Rasulullah
melemparkan kerikil ke arah musuh pada Perang Badar.
1. Al-Quran
surah Al-Anfal (surah ke-8) ayat 17.
فَلَمْ تَقْتُلُوهُمْ وَلَٰكِنَّ اللَّهَ قَتَلَهُمْ
ۚ وَمَا رَمَيْتَ إِذْ رَمَيْتَ وَلَٰكِنَّ اللَّهَ رَمَىٰ ۚ وَلِيُبْلِيَ الْمُؤْمِنِينَ
مِنْهُ بَلَاءً حَسَنًا ۚ إِنَّ اللَّهَ سَمِيعٌ عَلِيمٌ
Maka (yang sebenarnya) bukan kamu yang
membunuh mereka, tetapi Allah yang membunuh mereka, dan bukan kamu yang
melempar ketika kamu melempar, tetapi Allah yang melempar. (Allah berbuat
demikian untuk membinasakan mereka) dan untuk memberi kemenangan kepada orang
mukmin, dengan kemenangan yang baik. Sesungguhnya Allah Maha Mendengar lagi
Maha Mengetahui.
2. Al-Quran
surah Al-Anfal (surah ke-8) ayat 18.
ذَٰلِكُمْ وَأَنَّ اللَّهَ مُوهِنُ كَيْدِ الْكَافِرِينَ
Demikian (karunia Allah yang dilimpahkan kepadamu),
dan sesungguhnya Allah melemahkan tipu daya orang-orang yang kafir.
A. Asbabun
nuzul (penyebab turunnya) surah Al-Anfal (surah ke-8) ayat 17 dan 18.
1. Hakim
bin Hizam menjelaskan ayat ini turun berkenaan dengan Perang Badar.
2. Pada waktu
Perang Badar, para sahabat mendengar suara gemuruh, seperti suara batu-batu
kecil berjatuhan dalam bejana.
3. Rasulullah
melempari musuh dengan batu-batu kecil, sehingga banyak musuh yang berjatuhan.
4. Kemudian
turun ayat 17 dan 18 ini yang menjelaskan bahwa yang melempari musuh adalah
para malaikat yang ditugaskan oleh Allah.
Daftar
Pustaka
1. Hatta,
DR. Ahmad. Tafsir Quran Per Kata, Dilengkapi dengan Asbabun Nuzul dan Terjemah.
Penerbit Pustaka Maghfirah, Jakarta 2011.
2. Al-Quran
Digital, Versi 3.2. Digital Qur’an Ver 3.2.
3. Tafsirq.com
online.
0 comments:
Post a Comment