Friday, July 2, 2021

10233. BEDANYA MAZHAB DAN KHILAFIAH

 




BEDANYA MAZHAB DAN KHILAFIAH

Oleh: Drs. H. M. Yusron Hadi, M.M

 

 

 

PERBEDAAN MAZHAB DAN KHILAFIAH

 

ARTI MAZHAB

 

Mazhab (menurut KBBI V) dapat diartikan:

 

1.      Haluan atau aliran tentang hukum fikih yang menjadi ikutan umat Islam.

 

2.      Golongan pemikir yang sepaham dalam teori, ajaran, atau aliran tertentu di bidang ilmu, cabang kesenian, dan sebagainya yang berusaha memajukan hal itu.

 

 

Dikenal ada 4 mazhab utama, yaitu mazhab:

 

1)            Hanafi.

2)            Maliki.

 

3)            Syafii.

4)            Hambali.

 

Masing-masing mazhab punya karakter dan keistimewaan tersendiri.

 

 

MAZHAB HANAFI

 

Mazhab Hanafi didirikan oleh Nukman bin Tsabit.

 

Lahir tahun 89 Hijriah dan wafat tahun 150 Hijirah. 

 

Nukman bin Tsabit seorang guru besar ilmu fikih di Irak.

 

MAZHAB MALIKI

 

Mazhab Maliki didirikan oleh Imam Malik bin Anas.

 

Lahir tahun 93 Hijriah dan wafat tahun 179 Hijriah).

 

Imam Malik bin Anas berasal dari Madinah.

 

MAZHAB SYAFII

 

Mazhab Syafii didirikan oleh Muhammad bin Idris.

 

Lahir tahun 150 Hijriah dan wafat tahun 200 Hijirah.

 

Muhammad bin Idris berasal dari Gaza, Palestina.

 

MAZHAB HAMBALI

 

Mazhab Hambali didirikan oleh Ahmad bin Hambal.

 

Lahir tahun 164 Hijriah dan wafat tahun 241 Hijriah.

 

Ahmad bin Hambal berasal dari Baghdad, Irak.

 

Orang yang bermazhab artinya orang yang punya mazhab dan mengikuti mazhab tertentu.

 

 

ARTI KHILAFIAH

 

Kata “khilaf” dan “ikhtilaf” dapat diartikan:

1)          Adanya perbedaan.

2)          Terdapat perbedaan.

 

 

Sebagian ulama berpendapat kata “khilaf” dan “ikhtilaf” mengandung makna yang sama.

 

Tetapi sebagian ulama lain berpendapat:

 

 

1)     Khilaf adalah “perbedaan tanpa dalil.

 

2)     Ikhtilaf adalah “perbedaan dengan dalil”.

 

 

Ada ungkapan,

 

“Dalam masalah ini terdapat khilafiah.”

 

Artinya para ulama tidak satu pendapat dalam masalah itu.

 

Atau pendapat para ulama berbeda-beda  dalam masalah itu.

 

 

 

Daftar Pustaka

1.              Somad, Abdul. E-book Tafaqquh 77 Tanya-Jawab Seputar Salat, 2017.

2.              Somad, Abdul. E-book Tafaqquh 99 Tanya-Jawab Seputar Salat, 2017.

3.              Somad, Abdul. E-book Tafaqquh 37 Tanya-Jawab Masalah Populer, 2017.

4.              Al-Quran Digital, Versi 3.2. Digital Qur’an Ver 3.2

5.              Tafsirq.com online

 

 

 

 

 

Related Posts:

0 comments:

Post a Comment