USTAZ ABDUL SOMAD DAN FATIMAH KETEMU CAK NUN
Oleh:
Drs. H. M. Yusron Hadi, M.M
Ustaz Abdul Somad memang
salah satu pendakwah tersohor.
Dan banyak jamaah mengidolakannya.
Ustaz Abdul Somad bertemu budayawan yang juga punya banyak fans.
Yakni Emha Ainun Najib.
Pertemuan beberapa waktu lalu dibagikan di
akun Instagram ustaz Abdul Somad.
Dalam foto yang diunggah.
Ustaz Abdul Somad dan istri berpose menghadap kamera.
Berjajar dengan Emha Ainun Najib (Cak Nun) juga beserta istrinya.
Pada keterangan foto yang disampaikan.
Ustaz Abdul Somad mengidolakan
budayawan Cak Nun sejak lama.
Ustaz Abdul Somad mengenal sosok Cak Nun sejak tahun 1996.
Lewat dosen Tasawuf IAIN Sultan Syarif Kasim.
"Tasawuf itu tidak meninggalkan dunia.
Tetap terkenal.
Tapi sederhana, seperti Emha Ainun Najib,” kata Pak Nazaruddin
dosen tasawuf IAIN Sultan Syarif Kasim.
Sejak saat itu, Ustaz Abdul Somad mencari-cari berita Cak Nun.
Tahun 1998 Ustaz Abdul Somad ke Mesir.
Kawanku punya buku-bukunya dan kubaca.
Di antaranya Slilit sang Kyai," jelas Ustaz Abdul Somad.
Ustaz Abdul Somad kagum sosok Cak Nun tak luntur hingga saat
ini.
Ia mengaku kerap mengikuti acara Cak Nun di YouTube.
Ustaz Abdul Somad bercerita bisa bertemu dengan Cak Nun di
Jombang.
"Ternyata pertemuan di sini yang
tertulis di Lauhul-Mahfuzh.
Banyak hikmah.
Duduk dan makan di rumah ibunda tempat beliau dibesarkan hingga
1966," ujarnya.
"Panjang cerita Cak Nun, sepanjang jalan kenangan.
Tentang pagar-pagar yang membiarkan diri dilompati seenaknya.
Tentang sosok yang disangkakan jauh dari rasa takut.
Tapi pada hakikatnya amat sangat ketakutan.
Perpisahan tak mampu menghentikan kami.
Karena doa tetap menyertai," tukasnya.
Pertemuan Ustaz Abdul Somad dengan Cak Nun
mendapat doa dan pujian netizen.
"MasyaAllah," kata diks****
"Cak Nun dan UAS semoga panjang
umur..Amiin," tulis alpoh****
"maa syaa Allah tabarakallah sehat selalu.
(Sumber suarahjogja.id)
0 comments:
Post a Comment