Organisasi Profesi Guru

Presiden Jokowi memberi hormat kepada Guru-Guru se Indonesia.

Tema Gambar Slide 2

Deskripsi gambar slide bisa dituliskan disini dengan beberapa kalimat yang menggambarkan gambar slide yang anda pasang, edit slide ini melalui edit HTML template.

Tema Gambar Slide 3

Deskripsi gambar slide bisa dituliskan disini dengan beberapa kalimat yang menggambarkan gambar slide yang anda pasang, edit slide ini melalui edit HTML template.

Showing posts with label PERHIASAN BAGI MANUSIA DI ALQURAN (1). Show all posts
Showing posts with label PERHIASAN BAGI MANUSIA DI ALQURAN (1). Show all posts

Saturday, September 7, 2024

36179. PERHIASAN MANUSIA DI ALQURAN (1)

 




PERHIASAN BAGI MANUSIA DI ALQURAN (1)

Oleh: Drs. H. M. Yusron Hadi, M.M.

 

 

 

Perhiasan (menurut KBBI V).

Artinya:

 

Barang dipakai manusia untuk berhias.

Misalnya:

 

1)        Cincin.

2)        Subang.

Yaitu perhiasan cuping telinga biasanya berbentuk bundar pipih terbuat dari emas atau permata berlian.

 

3)        Anting-anting.

4)        Tusuk konde sangat lengkap.

5)        Dan lainnya.

 

Berhias.

Yaitu bersolek atau berdandan.

Memperelok diri dengan pakaian atau perhiasan indah.

 

 Al-Quran surah Al-A'raf (surah ke-7) ayat  31.

 Manusia diperintah oleh Allah.

Agar pakai perhiasan terutama saat ke masjid.

. 

 

يَا بَنِي آدَمَ خُذُوا زِينَتَكُمْ عِنْدَ كُلِّ مَسْجِدٍ وَكُلُوا وَاشْرَبُوا وَلَا تُسْرِفُوا ۚ إِنَّهُ لَا يُحِبُّ الْمُسْرِفِينَ

     

Hai anak Adam, gunakan pakaianmu yang indah tiap (masuk) masjid, makan dan minumlah dan janganlah berlebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang yang berlebihan.

 

Perhiasan  yaitu  sesuatu  yang  dipakai.

Untuk   memperelok diri.

 

Pemakainya  harus  anggap perhiasan  itu  indah.

Meskipun orang  lain  tak menilai indah.

Atau memang tak indah.

  

 Al-Quran   tak  jelaskan terperinci.

Apakah yang dimaksud dengan perhiasan.

Atau sesuatu yang “elok” dan “indah” itu.

 

 Para ahli jelaskan.

Bahwa  sesuatu yang elok.

Menghasilkan kebebasan dan keserasian.

 

Misalnya.

Bentuk tubuh elok

Yaitu yang ramping.

 

Sebab tubuh gemuk

Bisa batasi  gerak bebas. 

 

 Sentuhan  indah.

Yaitu sentuhan bebas memegang.

 

Tak  ada duri  atau  kekasaran.

Yang mengganggu tangan.

 

Suara yang elok.

Yaitu suara keluar dari tenggorokan.

 

Tanpa  paksaan  atau dihadang  serak.

Dan semacamnya.

 

 Gagasan indah.

Yaitu ide tak dipaksa atau dihambat oleh tidak tahu, takhayul, dan  semacamnya.

 

Pakaian  elok.

Memberikan kebebasan pemakainya.

Untuk  bergerak. 

 

  Tapi harus diingat bahwa bebas disertai tanggung jawab.

 

Keindahan harus menghasilkan kebebasan bertanggung jawab. 

 

Kita dapat menerima atau menolak pendapat itu.

Meskipun  sepakat  bahwa  keindahan  adalah  dambaan manusia.

 

Tapi keindahan itu relative.

Tak mutlak dan nisbi.

Artinya tergantung  sudut pandang penilai.

 

Al-Quran tak menjelaskan terperinci.

Sesuatu yang dinilai indah atau elok. 

 

 

 Daftar Pustaka

1.                Shihab, M.Quraish. Lentera Hati. Kisah dan Hikmah Kehidupan. Penerbit Mizan, 1994.  

2.                Shihab, M. Quraish Shihab. Wawasan Al-Quran. Tafsir Maudhui atas Perbagai Persoalan Umat. Penerbit Mizan, 2009.

3.                Shihab, M.Quraish. E-book Membumikan Al-Quran.

4.                Al-Quran Digital, Versi 3.2. Digital Qur’an Ver 3.2

Tafsirq.com onlin